20 Ide Hadiah Perpisahan Kantor yang Berkesan
Perpisahan dengan rekan kerja bisa jadi momen yang penuh haru sekaligus membahagiakan.
Setelah melewati banyak hari bersama, tentu wajar jika kita ingin memberikan hadiah perpisahan kantor yang berkesan, sebuah tanda terima kasih atas kerja sama dan kenangan yang telah dibangun.
Namun, memilih hadiah yang tepat tak selalu mudah. Harus unik, elegan, dan tetap bermakna. Nah, kalau kamu sedang bingung mencari inspirasi hadiah yang tidak sekadar formalitas, artikel ini akan membantumu menemukan pilihan terbaik!
20 Ide Hadiah Perpisahan Kantor yang Berkesan
Berikut ide hadiah perpisahan kantor yang cocok untuk diberikan kepada atasan, rekan kerja, atau bahkan bawahan yang akan meninggalkan kantor:
1. Reed Diffuser Aromaterapi

Reed diffuser dari Home of Humans varian Room of Love and Dre..eam
Jika kamu sedang mencari hadiah perpisahan kantor yang terasa istimewa tapi tidak berlebihan, reed diffuser bisa menjadi pilihan tepat. Selain wangi, produk ini juga simbol ketenangan, awal yang baru, dan suasana hati yang lebih positif, sesuatu yang sangat relevan untuk momen perpisahan.
Dari segi tampilan, reed diffuser hadir dalam berbagai desain, mulai dari yang klasik sampai modern minimalis. Ini menjadikannya fungsional sekaligus menambah elemen dekoratif yang bisa mempercantik ruang kerja atau ruang santai di rumah baru mereka.
Untuk menciptakan kesan yang benar-benar personal dan elegan, kamu bisa memilih reed diffuser dari Home of Humans. Kamu bisa memilih berbagai pilihan aroma, seperti:
-
Lavender
-
Floral
-
Fruity
-
Citrus
-
Petrichor (aroma setelah hujan)
Aroma reed diffuser ini tidak terlalu menyengat tapi cukup untuk menciptakan ambience yang nyaman.
Hal yang membuatnya semakin istimewa, reed diffuser merupakan hadiah yang long-lasting. Dengan pemakaian normal, aromanya bisa bertahan selama berbulan-bulan. Artinya, setiap kali mereka mencium aromanya, mereka akan kembali teringat pada kenangan indah yang telah kalian bagikan di kantor.
2. Tumbler Stainless Berkualitas
Untuk rekan kerja yang suka ngopi atau ngeteh, tumbler berkualitas bisa jadi pilihan yang pas. Selain praktis, tumbler juga lebih ramah lingkungan dan bisa digunakan setiap hari. Pilih desain yang simple tapi stylish agar tetap terlihat profesional.
3. Notebook atau Agenda Kulit Eksklusif
Agenda dengan cover kulit sintetis dan desain elegan cocok untuk mereka yang suka mencatat ide atau menjadwalkan kegiatan harian. Tambahkan inisial nama di bagian depan agar lebih personal dan terasa spesial.
4. Mini Tanaman Hias Meja

Beberapa tanaman hias/Sumber: Canva
Memberi tanaman kecil seperti sukulen atau kaktus mini bisa jadi cara sederhana untuk menyampaikan ucapan perpisahan sekaligus harapan terbaik. Tanaman juga bisa jadi simbol pertumbuhan dan awal baru.
Pilih pot dengan desain unik agar tampil lebih menarik.
5. Jam Tangan Kasual Elegan
Berikan kesan profesional dan penuh makna dengan jam tangan sebagai hadiah perpisahan. Pilih model yang simpel, kasual, dan elegan agar cocok dipakai sehari-hari maupun saat acara formal.
Jam tangan tidak hanya berguna, tapi juga simbol bahwa waktu yang pernah dihabiskan bersama adalah sesuatu yang berharga.
6. Gift Card atau Voucher Belanja
Kalau kamu bingung memilih barang, gift card adalah solusi aman dan fleksibel. Penerima bisa menggunakan voucher sesuai kebutuhan mereka, entah untuk belanja kebutuhan rumah, membeli buku, atau bahkan makan di restoran favorit.
Hadiah ini cocok diberikan secara personal maupun atas nama tim.
Baca juga: Reed Diffuser sebagai Hadiah: Kapan Momen Paling Tepat untuk Memberikan?
7. Jam Meja Kayu Minimalis

Jam meja dari bahan kayu dengan reed diffuser home of humans/Sumber: Canva
Jam meja dari bahan kayu atau bambu dengan desain clean dan modern bisa jadi elemen dekoratif yang fungsional. Hadiah ini memberikan kesan hangat dan profesional, cocok untuk mereka yang akan menata ulang ruang kerja di tempat baru.
8. Buku Self Development
Buku masih menjadi hadiah yang klasik dan penuh makna. Pilihlah buku pengembangan diri atau motivasi kerja yang relevan dengan perjalanan karier mereka. Sertakan catatan kecil di dalamnya sebagai pesan pribadi, agar lebih terasa emosional.
9. Parfum Eksklusif dari Brand Lokal

Parfum HMNS varian Philea
Memberikan parfum sebagai hadiah perpisahan bisa jadi pilihan yang sangat personal. Aroma yang tepat mampu membangkitkan mood, membangun kepercayaan diri, sekaligus meninggalkan kesan mendalam, persis seperti kenangan yang ingin kamu berikan.
Salah satu brand parfum yang layak kamu perimbangkan adalah HMNS. Dikenal dengan koleksi parfum yang modern, tahan lama, dan punya karakter unik, berbagai varian parfum HMNS punya aroma khas yang cocok untuk dipakai di berbagai suasana. Mulai dari ORGSM, Philea, Alpha, Farhampton, sampai Untitled Humans Aroma 02.
Baca juga: Cara Kerja Hidung Saat Mencium Parfum dan Membangkitkan Kenangan
10. Kotak Makan (Lunch Box) Premium

Lunch box/Sumber: Canva
Untuk rekan yang sering membawa bekal ke kantor, lunch box berkualitas bisa jadi hadiah yang sangat bermanfaat. Pilih bahan tahan panas, BPA free, dan mudah dibersihkan. Bisa juga ditambahkan sendok-garpu lipat agar lebih lengkap.
11. Mug Keramik Handmade
Mug memang terdengar biasa, tapi kalau kamu memilih mug keramik handmade dengan desain unik dan sentuhan personal (seperti inisial nama atau kutipan inspiratif), kesannya bisa sangat istimewa.
Mug seperti ini bukan cuma untuk minum kopi atau teh, tapi juga bisa jadi pajangan manis di meja kerja atau dapur rumah baru.
12. Speaker Bluetooth Mini
Untuk kolega yang gemar mendengarkan musik, speaker mini dengan kualitas suara yang jernih bisa jadi hadiah yang menyenangkan. Ukurannya yang kecil membuatnya mudah dibawa ke mana pun, mulai dari meja kerja hingga liburan akhir pekan.
13. Dompet atau Card Holder Kulit
Hadiah ini cocok untuk rekan kerja yang bergaya profesional. Pilih dompet atau tempat kartu dengan bahan kulit sintetis premium yang tahan lama dan tampil elegan. Fungsional, stylish, dan mudah digunakan sehari-hari.
14. Frame Foto Custom

Beberapa frame foto di dinding/Sumber: Canva
Frame foto yang berisi momen kebersamaan selama bekerja bersama bisa memberikan kesan emosional yang mendalam. Tambahkan caption singkat atau tanggal spesial untuk menjadikannya lebih personal. Hadiah ini sederhana tapi sangat bermakna.
15. Set Skincare Travel Size
Untuk kolega yang peduli dengan perawatan diri, set skincare ukuran mini cocok sebagai hadiah yang thoughtful.
Produk-produk seperti facial wash, toner, dan moisturizer dalam kemasan travel akan sangat berguna, apalagi saat mereka mulai beraktivitas di lingkungan baru.
16. Paket Teh atau Kopi Premium
Untuk pecinta minuman hangat, memberikan paket teh atau kopi pilihan bisa jadi hadiah yang menyenangkan. Pilih varian lokal berkualitas tinggi dengan aroma khas. Kamu bisa menyusunnya dalam kotak kayu atau kemasan kertas daur ulang agar tampil lebih eksklusif.
17. Goodie Bag Produk Lokal
Kombinasikan beberapa produk lokal seperti camilan khas, madu organik, sabun alami, sampai reed diffuser home of humans ke dalam satu goodie bag. Ini akan terasa seperti “care package” yang thoughtful dan penuh kejutan.
Bonus poin kalau kamu mendukung UMKM lokal dalam prosesnya.
18. Bantal Nyaman untuk Istirahat
Mungkin terdengar tidak biasa, tapi bantal berkualitas justru bisa jadi hadiah perpisahan yang unik dan thoughtful. Apalagi untuk rekan kerja yang akan punya lebih banyak waktu istirahat atau bekerja dari rumah.
Pilih bantal ergonomis dengan bahan lembut dan breathable, agar benar-benar terasa manfaatnya.
19. Organizer Meja Kayu
Untuk kolega yang suka kerapian, desk organizer dari bahan kayu atau bambu bisa menjadi hadiah yang pas. Organizer ini membantu merapikan alat tulis, catatan, sampai gadget di meja kerja mereka yang baru. Selain praktis, tampilannya juga estetik.
20. T-Shirt Custom Bertema Kenangan
Kaos atau t-shirt custom dengan desain khusus, seperti kutipan lucu yang sering diucapkan tim, ilustrasi kantor, atau nama divisi, bisa jadi hadiah yang memorable dan penuh lelucon. Cocok untuk dikenakan saat acara perpisahan, atau disimpan sebagai memorabilia.
Hadiah Kecil, Kenangan Besar
Memberikan hadiah perpisahan kantor bukan sekadar barang, tapi tentang menyampaikan rasa terima kasih, penghargaan, dan harapan baik untuk langkah selanjutnya. Dari pilihan yang fungsional sampai yang emosional, semua ide di atas bisa kamu sesuaikan dengan karakter dan hubunganmu dengan si penerima.
Namun, jika kamu mencari hadiah yang elegan, berkesan, dan timeless, reed diffuser dari Home of Humans bisa jadi pilihan sempurna. Dengan aroma soft dan desain minimalis, reed diffuser ini menciptakan suasana tenang, sebuah simbol awal yang baru, dengan energi positif.