Mengenal 4 Jenis Parfum: Perbedaan & Karakteristiknya

Sebagai bagian dari masyarakat modern, Anda pastinya sudah tidak asing lagi dengan perfume atau parfum. Bahkan, belakangan, parfume sudah menjadi barang yang wajib dimiliki semua orang. Namun sayangnya, tidak semua orang bisa memilih jenis parfum yang tepat untuk aktivitasnya sehingga wanginya cepat menghilang. 

Wangi parfum murni biasanya bisa bertahan seharian. Bahkan, Anda masih bisa mencium aromanya hingga satu atau dua hari kemudian. Namun, harganya memang cukup mahal. Bahkan satu spray parfum bisa sampai seharga satu porsi nasi goreng.

Penasaran apa karakteristik dan perbedaan masing-masing perfume? Penjelasan lebih lengkapnya akan Anda temukan di bawah! 

Jenis-Jenis Parfum

Secara umum, jenis parfum pria maupun parfum wanita itu sama. Yang membedakan mungkin jenis aromanya saja. Nah, untuk jenisnya, Anda akan mengenalnya sebagai:

1. Eau de Cologne

Seorang pria sedang menyemprotkan parfum

Kemudian, ada jenis eau de cologne (EDC) yang biasanya diasosiasikan dengan parfum para pria. Pasalnya, kebanyakan cologne di zaman sekarang berbau musky dan terkesan manly. Namun, jika menilik dari sejarah, sebenarnya cologne adalah parfum unisex dengan hint fresh, floral, dan fruity.

Kreator dari produk ini adalah seorang perfumer bernama Johann Maria Farina. Farina tinggal di Kota Köln. Itu sebabnya, produk buatannya dinamakan cologne.[1]

Konsentrasi wewangian di dalam produk ini sekitar 2-6 persen. Sehingga, ketika memakai produk tersebut, wanginya akan bertahan selama kurang lebih 3 jam. 

2. Eau de Toilette

Seorang perempuan sedang menyemprotkan parfum

Selain EDC, ada juga EDT atau eau de toilette. Kedua produk ini sering tertukar, padahal konsentrasi dari wewangiannya cukup berbeda. Pada umumnya, produk ini memiliki ekstrak fragrance sebanyak 10 persen. Meskipun tidak sedikit produk yang memiliki ekstrak fragrance 5-15 persen. 

Selain memiliki ekstrak fragrance yang lebih tinggi daripada eau fraiche dan EDC, kadar alkohol di dalam EDT pun sangat tinggi. Jadi, pastikan untuk mengetes sensitivitas kulit Anda terlebih dahulu sebelum memakai produk ini. 

Sebagai tambahan, EDT merupakan parfum yang paling sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Sebab, secara literal, arti eau de toilette adalah "grooming water" atau "air wangi yang digunakan untuk bersiap-siap dan mempercantik diri". Pada umumnya, wanginya akan bertahan hingga 4 jam. 

3. Eau de Parfum

Seorang perempuan sedang menyemprotkan parfum

Jika Anda ingin menggunakan jenis parfum tahan lama, maka minimal Anda harus memakai eau de parfum atau EDP. Sebab, bila Anda masih bingung EDP dan EDT tahan lama yang mana, EDP adalah jawabannya. Produk ini bisa tahan hingga 6 jam, sebab konsentrasi ekstrak fragrance-nya ada di kisaran 15 - 20 persen. 

Dari namanya saja memang sudah terlihat jika produk ini adalah perfume yang paling dekat dengan produk perfume murni. Karena itu, biasanya harganya akan lebih mahal dari produk yang lain. Namun, uang yang Anda keluarkan jelas akan worth it. 

4. Extrait de Parfum

Seorang pria sedang menyemprotkan parfum

Terakhir, ada tier parfum yang paling tinggi, yaitu extrait de parfum atau ekstrak parfum. Karena konsentrasi ekstrak fragrance-nya ada di kisaran 20-30 persen, wanginya jadi lebih awet dan tahan lama. Jadi, jika Anda bertanya-tanya jenis parfum apa yang tahan lama, maka produk ini adalah jawabannya. 

Pada umumnya, perfume tersebut akan bertahan hingga 8 jam. Namun, jika kualitas produknya bagus, Anda bisa menciumnya seharian. 

Rekomendasi Parfum Eau de Parfum dan Extrait de Parfum

Jadi, apakah Anda sudah tahu akan menggunakan perfume jenis apa? Apabila masih bingung, Anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa rekomendasi Eau de Parfum dan Extrait de Parfum dari HMNS yang bisa Anda coba. Di bawah ini adalah daftarmya! 

1. Farhampton

Produk Farhampton

Jika Anda menyukai wangi yang maskulin, Farhampton adalah parfum EDP yang cocok. Saat Anda menyemprotkan extrait de parfum ini ke leher dan pergelangan tangan, Anda akan mencium wangi buah bergamot dan ripe fruit yang akan memberi sensasi menyegarkan. 

Dengan sentuhan keharuman bunga lavender dan bunga orange blossom yang memukau, Parfum Farhampton mengundang kehangatan dengan hint woody dari cedarwood, labdanum, dan tonka bean. Seakan berusia 26 tahun, setiap semprotan menciptakan pengalaman dinner date yang romantis dan tak terlupakan.


2. The Perfection

Produk The Perfection

Namun, jika Anda lebih menyukai jenis Eau de parfum, The Perfection bisa Anda coba. Produk ini memberi kesan musky, woody, dan spicy

Perfume ini menghadirkan aroma kemewahan dan kebersihan melalui harmoni bergamot, cengkeh, elemi, dan pala. Sentuhan bunga dan buah seperti lavender, pir hijau, lily of the valley, hingga bunga marigold memberikan kesan segar, sementara base notes musky, driftwood, leather, dan sandalwood menambahkan nuansa elegan yang sempurna untuk menciptakan wangi yang cocok dengan suasana kantor yang bersih dan mewah. 

Jadi, manakah jenis parfum pilihan Anda? Selain kedua perfume tersebut, Anda juga akan menemukan lebih banyak perfume di HMNS!